ReBundel

Aku takut pada waktu
karena aku belum bisa
berbuat apa-apa
dan memberikan apa-apa

jojo
******



Teman
Sudahkah kau merasa
Jadi orang yang terbuang?
Kepahitannya hitam
Teman
Apakah harta adalah nilai
Untuk memiliki sandaran
Teman
Persahabatan adalah putih
Yang mudah dibuat hitam
Padamulah kuserahkan putih itu


******

Ma…
Tidak ada kata yang bisa
Mewakili cintamu
Tak ada samudra yang bisa
Menampung rasa sayangmu
Engkau matahari pagiku
Engkau juga rembulan malamku
Engkau pelangi hidupku
Tak ada mendung yang bisa
Meruntuhkan itu
Aku tahu..
Sempurna cintamu
Kutanam kokoh dalam sanubariku

******

Dengan tangis kutulis kata
Untuk mereka disana

Mereka punya rumah
Namun tak bisa berteduh

Mereka punya tanah
Namun tak mampu kokoh berpijak

Mereka hanya bisa berharap
Mereka hanya bisa memohon
Mereka hanya bisa meratap
Dibawah tulinya
Hatimu…

******
Jika engkau merasa menjadi ratu
Saat mereka memujamu
Engkau salah
Tidakkah engkau sadar
Mereka ada dimana,
Ketika engkau yang memuja?

Jika engkau merasa memiliki hatinya
Sekali lagi engkau salah
Tidakkah engkau sadar
Sebenarnya mereka meminjamkannya
Untuk sementara

Engkau hanya kerang biasa
Saat mutiara itu telah
Terenggut darimu

jojo

Categories:

Leave a Reply